Perbedaan Antara Monitor LCD dan Monitor LED

Perbedaan LCD dan LED - Halo kawan, kebanyakan orang mengenal tipe display yang digunakan dalam sebuah monitor ataupun televisi adalah tipe LCD. Hal tersebut tidak lepas dari 'image' yang menjadi persepsi mayarakat dikarenakan layar tipe LCD memang telah lebih dahulu diperkenalkan.



Selama ini orang awam mengetahui tipe layar flat ini dengan kategori LCD, walaupun sebenarnya perbedaan LCD dan LED terpaut sangat jauh baik dari segi kinerja maupun dari tampilan yang dihasilkan. Walaupun begitu, orang awam tetap menyebut semua tipe layar yang berbentuk flat adalah layar LCD.



Perbedaan LCD dan LED, perbedaan monitor LCD dan LED

Untuk lebih jelasnya, kita akan mencoba membahas beberapa perbedaan dasar antara layar LCD dan LED. Walaupun sebenarnya yang termasuk kedalam tipe layar flat tersebut tidak hanya LCD dan LED, namun yang paling luas dan paling populer penggunaannya adalah kedua tipe layar / dispaly ini.


Perbedaan LCD dan LED pada Monitor dan Televisi




  • Berdasarkan Material Fisik Penyusunnya.




  1. Layar tipe LCD (Liquid Crystal Display) adalah tipe layar yang tersusun atas matriks-matriks kristal cair yang menghasilkan 3 warna dasar yaitu RGB (Reg Green Blue). Matriks-matriks ini menghasilkan warna melalui proses osilasi switching sehingga perbedaan kadar ketiga warna dasar tersebut menghasilkan satu warna yang bisa dilihat oleh mata pengguna. Warna tersebut dapat terlihat dengan dukungan cahaya latar / backlight yang berwarna putih, sehingga seolah-olah panel LCD memendar dan menghasilkan warna.

  2. Layar tipe LED (Light Emitting Diode) adalah tipe layar yang tersusun atas matriks-matriks LED yang menghasilkan cahaya dengan 3 warna dasar RGB. Sesuai namanya, LED menghasilkan cahaya yang kasat mata. Layar tipe LED panel ini tidak membutuhkan backlight dikarenakan setiap matriks mengkasilkan cahaya sendiri. Disinilah perbedaan utama antara LCD dan LED.




  • Berdasarkan Angle View.




  1. Layar tipe LCD memiliki angle view atau sudut pandang yang lebih sempit dikarenakan ukuran panelnya sendiri terdiridari beberapa lapisan sehingga strukturnya cenderung lebih tebal. Namun untuk generasi terbaru yaitu IPS LCD (In Plane Switching LCD), angle view dapat (hampir) menyamai tipe layar LED. Ini semua dikarenakan proses osilasi warna terjadi langsung di dalam apnel itu sendiri, sehingga cahaya dari backlight memancar dengan angle view yang lebih lebar sehingga display terlihat lebih jelas dari beberapa sudut pandang. Selain itu, daya yang diperlukan juga lebih rendah.

  2. Layar tipe LED memiliki angle view yang lebih luas dikarenakan strukturnya lebih tipis. Dikarenakan layar ini memancarkan cahaya sendiri tanpa bantuan backlight, cahaya yang dihasilkan cenderung lebih jernih namun terkesan agak menyilaukan. Pada generasi yang lebih baru, cahaya yang dihasilkan diminimalisir sehingga dengan penambahan elemen tertentu sehingga daya yang diperlukan lebih rendah tanpa mengurangi kualitas tampilan display.




  • Berdasarkan Ketajaman Warna.




  1. Layar LCD memiliki ketajaman lebih rendah bila dibandingkan dengan layar tipe LED.

  2. Layar LED memiliki ketajaman lebih tinggi dan kontras lebih baik. Hal ini dapat terlihat jika kedua tipe layar ini dibandingkan berdampingan. Akan terlihat jelas dari kontras warna terutama antara penampilan warna hitam dan putih.




  • Berdasarkan Harga Device.




  1. Perangkat monitor yang menggunakan layar LCD memiliki harga jual yang lebih rendah untuk tipe device yang sama. Namun tipe IPS LCD memiliki harga yang lebih tinggi dari tipe LCD biasa dan hampir menyamai harga tipe LED.

  2. Harga pernagkat monitor LED lebih mahal dibanding LCD dikarenakan biaya produksi layar tipe LED lebih tinggi dibanding LCD untuk ukuran dan device yang sama.



Itu adalah beberapa perbedaan yang paling umum antara layar / display tipe LCD dan tipe LED. Semoga pembahasan kita kali ini mengenai perbedaan LCD dan LED dapat bermanfaat dan menambah wawasan kita semua. Jangan lupa baca juga artikel Customations mengenai Tips dan Cara Merawat Layar Monitor LCD dan Monitor LED serta Cara Memperbaiki Layar LCD yang Mengalami Stuck Pixel.

Komentar

Popular post